Xavi: Cedera Gavi Jadi Kerugian Besar Barcelona!

Xavi: Cedera Gavi Jadi Kerugian Besar Barcelona!


 Ligachampions.link - Xavi: Cedera Gavi Jadi Kerugian Besar Barcelona!

Manajer Barcelona, Xavi Hernandez menyayangkan cedera yang menimpa anak asuhnya, Gavi. Ia menyebut kehilangan sang gelandang menjadi kerugian besar bagi Barcelona.

Di jeda internasional kemarin, Gavi pamit dari Barcelona. Ia mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Spanyol di Kualifikasi Euro 2024.

Namun sayang, sang gelandang 'tumbang' saat membela negaranya. Ia mengalami cedera lutut yang serius sehingga ia bakal absen lama.

Xavi mengaku kecewa melihat sang gelandang mengalami cedera yang parah itu. "Ini adalah sebuah kehilangan yang besar untuk kami," ujar Xavi

Kontribusi Besar

Menurut Xavi, Gavi memiliki peran yang sangat krusial di lini tengah Barcelona. Jadi kepergian sang gelandang jadi kabar buruk bagi timnya.

"Sangat disayangkan dia harus mengalami cedera. Ia adalah pemain yang tidak tergantikan di dalam tim kami," sambung Xavi.

"Dia memiliki gairah, hasrat dan keberanian untuk Setiap kali ia bermain. Ia adalah pemain yang memberikan kontribusi besar bagi tim kami."

Fokus Pemulihan

Xavi juga mengaku sudah berbicara dengan Gavi. Ia meminta sang gelandang tidak terlalu patah hati akibat cedera ini dan ia meminta sang pemuda untuk fokus memulihkan cederanya.

"Saya telah berbicara dengannya. Saya juga pernah memiliki pengalaman mengalami cedera lutut yang parah dan cedera itu membuat saya jadi pesepakbola yang lebih baik dan juga dewasa," sambung Xavi.

"Sejak mengalami cedera itu, saya jadi lebih perhatian kepada diri saya sendiri. Saya menjadi lebih profesional dan saya berharap ia juga bisa melakukan itu," pungkasnya.

Sulit Beli Pengganti

Barcelona dikabarkan ingin mencari gelandang baru untuk menggantikan peran Gavi di tim mereka.

Namun Barcelona sulit melakukan itu karena keuangan mereka tidak memungkinkan untuk merekrut pemain baru di Januari mendatang.

Situs Berita Terbaru dan Terupdate Setiap Hari : BOPELNEWS

Livescore Terlengkap dan Terupdate di BOPEL LIVESCORE

Liga Champions
bolapelangi.link
Posting Komentar